mediaintelijen.id
Seragen,(16/04/2025).
Sragen, Rabu (16/04/2025) Sertu Sriyatno beserta dua orang Babinsa Koramil 15/Gemolong Kodim 0725/Sragen dikenal sebagai sosok yang konsisten dalam memantau ketersediaan dan harga pupuk di Dk. Ndondong RT 12, Ds. Purworejo Kec. Gemolong. Ia rutin melakukan pengecekan ke kios-kios pupuk dan berdialog langsung dengan para petani untuk memastikan pupuk subsidi tepat sasaran dan terjangkau.
Sriyatno juga aktif menampung keluhan dan kendala yang dihadapi petani terkait pupuk. Informasi ini kemudian menjadi bahan evaluasi dan koordinasi dengan pihak terkait, seperti Dinas Pertanian dan distributor pupuk, untuk mencari solusi yang tepat.
"Sebagai Babinsa, saya merasa bertanggung jawab untuk memastikan petani mendapatkan pupuk yang cukup dan dengan harga yang wajar, Ini bagian dari tugas saya untuk membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat “ Ujar Sriyatno.
Kehadiran Sriyatno yang konsisten ini memberikan rasa aman dan nyaman bagi para petani. Mereka merasa didengar dan diperhatikan, sehingga dapat lebih fokus pada kegiatan bertani. Komitmen Babinsa ini menjadi contoh nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat dalam menjaga ketahanan pangan.
(Mardani Lubis/Ark
Social Header